Resep Cara Membuat Kue Cucur Enak - Kue cucur adalah salah satu makanan khas Indonesia yang sekarang ini sulit untuk dijumpai. Sebagai salah satu jenis kue tradisional membuat makanan yang satu ini harus tetap ada dan tidak boleh punah. Tugas dari kita semua adalah untuk melestarikan resep kue cucur agar selalu bisa dinikmati sepanjang zaman, maka dari itu mulai sekarang anda bisa mulai untuk belajar membuat kue tradisional khas Indonesia ini.
Resep Kue Cucur |
Resep kue cucur yang ada sekarang ini memang telah mengalami banyak perubahan dan bukan resep yang sama dengan zaman dahulu. Anda harus memastikan bahwa resep kue cucur yang anda dapatkan adalah resep yang original. Dengan mengunakan resep yang asli maka anda akan mendapatkan rasa kue cucur yang sangat nikmat dengan tekstur yang pas.
Cara Membuat Kue Cucur
Dibawah ini akan ada penjelasan mengenai resep kue cucur yang tepat serta cara pembuatan kue cucur yang benar, maka dari itu apabila anda ingin belajar membuat kue cucur maka harus memperhatikan penjelasan dibawah ini.
Bahan Kue Cucur:
· 200 gram gula jawa ( gula merah)
· 5 gram kayu manis
· 500 ml santan
· 5 daun pandan
· 200 gram tepung beras
· 60 gram tepung terigu
· 5 gram garam
· Minyak goreng
Langkah Kue Cucur:
1. Masukan santan, gula, pandan dan kayu manis ke dalam panci dan masak hingga semua bahan mendidih serta tercampur dengan sempurna
2. Angkat campuran gula dalam panci tersebut dan saringlah hingga benar-benar tidak ada kotoran didalamnya.
3. Campurkan cairan gula santan tersebut dengan tepung beras dan tepung terigu, aduk sampai merata dan masukan garam.
4. Siapkan wajan panas dan masukanlah minyak goreng ke wajan tersebut.
5. Masukan adonan dengan ukuran yang sudah anda sesuaikan ke dalam pengorengan. Pastikan adonan matang dengan cara menusuk bagian tengah kue tersebut dengan lidi.
6. Apabila adonan sudah berwarna cokelat maka angkat dan biarkan minyak turun dari kue
7. Sajikan di waktu hangat.
Hal yang harus anda perhatikan dalam membuat kue cucur adalah mengenai takaran gula dalam adonan tersebut. jangan sampai anda memberikan banyak gula karena akan membuat kue akan cepat gosong pada waktu digoreng. Apabila anda sudah benar-benar mengerti resep kue cucur diatas maka tidak ada salahnya anda mencoba membuatnya di rumah untuk keluarga anda. Baca juga Resep Pisang Goreng Kipas Kremes Special By Resep-Saya
Description: Resep kue cucur yang enak adalah yang memiliki takaran yang pas dalam bahan pembuatanya. Salah satu kue tradisional Indonesia yang satu ini sangat terkenal akan cita rasa manis yang akan membuat anda ketagihan.
0 komentar:
Posting Komentar