Resep Cara Membuat Puding Coklat Enak - Puding coklat merupakan salah satu makanan ringan yang enek untuk dinikmati pada saat bersantai bersama keluarga. Rasanya yang manis juga cocok untuk dijadikan hidangan penutup setelah makan. Membuat puding coklat untuk keluarga tentunya sangat mudah dan tidak terlalu ribet. Dalam resep kali ini akan disajikan cara membuat puding coklat yang enak dan lezat. Langsung simak saja resep puding coklat lezat ini.
Resep puding dengan rasa coklat ini merupakan resep yang sangat sederhana jadi sangat mudah untuk dipraktekkan di rumah. Sebelum membuat puding coklat ini sebaiknya Anda menyiapkan terlebih dahulu cetakan atau loyang yang digunakan. Loyang ini dapat berupa loyang besar dengan bentuk bunga atau loyang kecil-kecil dengan bentuk beraneka ragam satwa atau bentuk lainnya.
Bahan yang diperlukan untuk membuat puding coklat:
- 4 bungkus agar-agar dengan warna putih
- 45 gram coklat bubuk
- 1 kaleng susu kental manis rasa coklat
- 350 gr gula pasir, bisa ditambah atau dikurangi sesuai dengan selera
- Garam secukupnya
- 100 ml air
Cara Membuat puding coklat
- Campurkan 4 bungkus agar-agar dengan susu kental manis, coklat bubuk, gula pasir, dan beri sedikit garam dalam panci besar tambahkan air secukupnya kemudian aduk hingga rata.
- Setelah semua bahan tercampur, panaskan panci diatas api sedang sampai mendidih.
- Setelah mendidih matikan kompor dan diamkan sampai uapnya menghilang.
- Kemudian tuangkan adonan pada cetakan puding, tunggu sampai puding mengenyal, bisa dimasukkan dalam lemari pendingin agar cepat kenyal.
- Setelah kenyal tambahkan susu kental manis coklat diatasnya.
- Puding coklat pun siap untuk disajikan.
Puding coklat memang nikmat jika disantap bersama keluarga pada saat bersantai. Apalagi jika puding itu buatan sendiri pasti akan terasa lebih nikmat. Selain untuk hidangan keluarga puding coklat juga cocok untuk disajikan untuk acara arisan ataupun acara keluarga lainnya. Bahkan bisa untuk berbisnis. Selamat mencoba resep puding dengan rasa coklat yang lezat ini. Bikin yang lain juga yuk Kembang Goyang Saroja dan ada Resep Cara Membuat Kue Pukis Enak semua hanya di Resep-Saya
Description: Puding coklat merupakan makanan ringan yang cocok disantap saat bersantai atau dijadikan sebagai makanan penutup. Lebih nikmat jika puding coklat merupakan buatan sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar